Fisikastudycenter.com- Belajar Ujian Nasional (UN) Fisika SMA 2011, membandingkan SKL UN Fisika 2010 beserta kemampuan yang diuji dan SKL UN Fisika 2011 beserta Indikatornya.
SKL No. 2 Indikator kedelapan (tentang hukum kekekalan energi mekanik) dari sembilan indikator .

SKL No. 2
-Menjelaskan gejala alam dan keberaturannya dalam cakupan mekanika benda titik, benda tegar, kekekalan energi, elastisitas, impuls, dan momentum.

Perbandingan
Tahun 2010
Kemampuan yang diuji:
-Menentukan besaran-besaran yang terkait dengan hukum kekekalan energi mekanik.

Tahun 2011
Indikator:
-Menentukan besaran-besaran yang terkait dengan hukum kekekalan energi mekanik.


Tipikal Soal
Hitungan/Perbandingan
Contoh:
1) Dua buah benda A dan B yang bermassa masing-masing m, jatuh bebas dari ketinggian h dan 2h meter. Bila A menyentuh tanah dengan kecepatan v m/s, maka benda B akan menyentuh tanah dengan energi kinetik sebesar....
A. 1/2 mv2
B. mv2
C. 1/4 mv2
D. 3/2 mv2
E. 3/2 mv2
(Sumber soal : Soal UMPTN 1989)

2) Benda A dan B bermassa sama. Benda A jatuh dari ketinggian h meter dan benda B dari 2 h meter. Jika A menyentuh tanah dengan kecepatan v m.s−1, maka benda B akan menyentuh tanah dengan energi kinetik sebesar....
A. 2 mv2
B. mv2
C. 3/4 mv2
D. 1/2 mv2
E. 1/4 mv2
(Sumber soal : Soal UN Fisika 2008 P4 No. 11)

3) Sebuah benda dengan massa 1 kg dilemparkan vertikal ke atas dengan kecepatan awal 40 m/s. Bila g = 10 m/s2, maka besarnya energi kinetik saat ketinggian benda mencapai 20 m adalah....
A. 300 J
B. 400 J
C. 500 J
D. 600 J
E. 700 J
(Sumber soal : Soal UMPTN 1995)

4) Perhatikan gambar di samping!



Sebuah benda jatuh bebas dari ketinggian 20 m. Jika percepatan gravitasi bumi 10 m.s−2 , maka kecepatan benda pada saat berada 15 m di atas tanah adalah....
A. 2 m/s
B. 5 m/s
C. 10 m/s
D. 15 m/s
E. 20 m/s
(Sumber soal : Soal UN Fisika 2009 P04 No. 12)

5) Suatu partikel dengan massa 1 kg didorong dari permukaan meja hingga kecepatan pada saat lepas dari bibir meja = 2 m/s

seperti gambar diatas. Energi mekanik partikel pada saat ketinggiannya dari tanah = 1 m adalah.....(g = 10 m/s2
A. 2 J
B. 10 J
C. 12 J
D. 22 J
E. 24 J
(Sumber soal : Soal Sipenmaru 1988)

6) Perhatikan gambar berikut! [g = 10 m.s−2]



Kecepatan bola ketika tiba ditanah adalah....
A. 5√6 m.s−1
B. 3√6 m.s−1
C. 2√6 m.s−1
D. 2√5 m.s−1
E. 2√3 m.s−1
(Sumber soal : Soal UN Fisika 2008 P4 No. 13)

7) Sebuah balok bermassa m kg dilepaskan dari puncak bidang miring yang licin seperti gambar. Perbandingan energi potensial dan energi kinetik balok ketika berada dititik M adalah....



A. Ep : Ek = 1 : 3
B. Ep : Ek = 1 : 2
C. Ep : Ek = 2 : 1
D. Ep : Ek = 2 : 3
E. Ep : Ek = 3 : 2
(Sumber soal : Soal UN Fisika 2010 P04 No. 11)

8) Sebuah benda jatuh bebas dari posisi A seperti gambar.



Perbandingan energi potensial dan energi kinetik benda ketika sampai di B adalah.....
A.3 : 2
B. 3 : 1
C. 2 : 1
D. 2 : 3
E. 1 : 3
(Sumber soal : Soal UN Fisika 2010 P37 No. 4)

Catatan:
Contoh-contoh soal diatas untuk menggambarkan tipe/model soal saja, tidak mengcover seluruh cakupan materi!!!

Saran:
Perhatikan soal nomor 1 yang bersumber soal UMPTN dan nomor 2 yang bersumber soal UN, nyaris sama. Sepertinya memang soal UN 2008 pada contoh nomor 2 tersebut diolah atau dimodifikasi dari soal UMPTN 1989 pada contoh nomor 1. Contoh-contoh soal berikutnya juga memiliki kemiripan, meskipun lebih tipis. Jadi silahkan review juga soal-soal UMPTN atau SPMB atau Sipenmaru yang "setingkat" soal-soal UN, sesuaikan topiknya, cari saja pakai google, banyak web/blog yang punya koleksi soal-soal SNMPTN, UMPTN, SPMB atau Sipenmaru dan bisa download. Kemiripan juga banyak ditemukan dengan soal-soal EBTANAS, kakek moyangnya si UN.

Rangkuman soal energi mekanik UN 3 tahun terakhir, pembahasan UN 2008-2010, review energi mekanik, Try out online dapat dilihat di Daftar Isi.