28 dari 40 soal Ujian Nasional Ilmu Pengetahuan Alam SMP 2009/2010 P04 atau sekitar 70% adalah berupa soal teori (bukan hitungan) dan 30% saja yang berupa hitungan (12 soal). Jika dipisahkan Fisika saja maka 11 dari 20 soal Fisika (55%) berupa teori dan 9 dari 20 soal berupa soal hitungan/angka (45%) . Untuk Biologi/Kimia SMP 1 dari 20 soal (5%) berupa soal hitungan dan 19 dari 20 soal (95%) berupa teori (non angka).
Untuk tingkat SMA, 8 dari 40 soal (20%) Ujian Nasional Fisika SMA 2009/2010 P04 berupa soal teori, dan 32 dari 40 soal (80%) harus diselesaikan lewat hitungan / angka. Dari 8 soal yang muncul di teori, 3 soal diantaranya (37,5%) adalah soal hafalan mati (tidak melibatkan rumus) dan 5 soal (62,5%) adalah teori yang berkaitan dengan rumus-rumus.